PENGOLAHAN LIMBAH PLASTIK DI WILAYAH KEL.CEMPAKA MENGGUNAKAN MESIN PELUMER PLASTIK

Authors

  • Rudi Siswanto Universitas Lambung Mangkurat
  • Abdul Ghofur Universitas Lambung Mangkurat
  • Mastiadi Tamjidillah Universitas Lambung Mangkurat

DOI:

https://doi.org/10.34128/je.v7i1.102

Keywords:

limbah plastik, mesin pelumer plastik

Abstract

Sampah plastik masih menjadi permasalahan besar di Kelurahan Cempaka Kota Banjarbaru. Diperkirakan setiap harinya terdapat 2-3 karung sampah plastik yang menumpuk berasal dari limbah warga. Sebagian besar berupa kantong plastik kemasan, cup dan botol bekas minuman. Salah satu usaha dalam  mewujudkan konsep zero waste adalah mendaur ulang (recycle) sampah plastik tersebut, yaitu limbah plastik diolah menjadi produk paving block. Oleh karena itu, diperlukan alat untuk melumerkan plastik tersebut. Metode yang digunakan adalah dengan melakukan studi lapangan dan membuat mesin pelumer plastik dengan dimensi panjang 60,3 cm diameter 60 cm, kapasitas aliran plastik cair adalah 1,25 kg/menit dan putaran pengaduk adalah 40 Rpm, dengan kapasitas produksi 20 buah paving block/jam, suhu untuk melumerkan plastik adalah 250oC-260oC. Adapun waktu yang diperlukan untuk melumerkan plastik HDPE adalah 60 menit dan Plastik PET 30-40 menit. Hasil uji bending paving block rata-rata sebesar 11,58 MPa.

References

[1] Azizah, U. Polimer Berdasarkan Sifat Thermalnya, 2009.
[2] Awaja, F., Pavel, D.“Recycling of PET”, European Polymer Journal, 41(7), 453-1477, 2005.
[3] Idemat Thermoplastic Starch (TPS). http://www.matba se.com/material/polymers/agrobased/thermoplastic-starchtps/properties, 1998.
[4] Kadir, Kajian Pemanfaatan Sampah Plastik Sebagai Sumber Bahan Bakar Cair. Jurnal Ilmiah Teknik Mesin ISSN : 2085-8817.(3) 223-228, 2012.
[5] Karayannidis, G.P., Achilias, DS. “Chemical Recycling of PolyEthylene Terephthalate)”. Macromolecular Materials and Engineering, 292 (2), 128- 146, 2007.
[6] Hadiwijoto, S, Penanganan dan Pemanfaatan Sampah. Penerbit Yayasan Idayu. Jakarta, 2012.
[7] Bakhtiar, Muhammad Yannefri. Posdaya: Sebuah Implementasi Paradigma Bottom Up Planning dan Pembangunan Berbasis Masyarakat. Jakarta, 2010
[8] Wawan Trisnadi Putra, Ismono, Fadelan, Yoyok Winardi, 2017, Analisa Hasil Uji Impak Sampah Plastik Jenis PP, PET, dan Campuran (PP+PET), Teknik Mesin Universitas Muhammadiyah Ponorogo, Indonesia, 2017.

Published

2020-06-28

How to Cite

Siswanto, R., Ghofur, A., & Tamjidillah, M. (2020). PENGOLAHAN LIMBAH PLASTIK DI WILAYAH KEL.CEMPAKA MENGGUNAKAN MESIN PELUMER PLASTIK. ELEMEN : JURNAL TEKNIK MESIN, 7(1), 61–69. https://doi.org/10.34128/je.v7i1.102

Issue

Section

Author guidelines

Most read articles by the same author(s)